Gerakan Pramuka Kwarcab 04 Tanah Datar Menerima Penghargaan Kwarcab Tergiat I Sumatera Barat Tahun 2011.
Penghargaan tersebut Diserahkan Gubernur Sumatera Barat, Irwan Prayitno kepada Bupati Tanah Datar, M. Shadiq Pasadigoe selaku Ketua Majelis Pembina Cabang (Kamabicab) Kwarcab 04 Tanah Datar pada Peringatan Hari Pramuka Ke-50 Kamis (29/9) di Lapangan Upacara depan Kantor Gubernur Sumatera Barat.
Pada kesempatan itu, Gubernur Irwan Prayitno menyampaikan gerakan pramuka mempunyai peranan penting dalam mempersatukan bangsa dan negara, perekat berbagai suku bangsa, agama, dan kepercayaan serta membentuk karakter generasi muda.
"Pembentukan karakter yang tangguh bagi generasi muda sangat penting dalam menentukan nasib bangsa dan negara di masa depan generasi muda harus memiliki kepribadian yang kuat, bersemangat, ulet, pantang menyerah, disiplin, inovatif serta mampu bekerja keras " tutur Irwan.
sementara usai penerimaan penghargaan Bupati Tanah Datar M. Shadiq Pasadigoe menyampaikan penghargaan yang tinggi kepada seluruh pengurus kwarcab 04 Tanah Datar atas kerja keras telah melakukan kegiatan peserta didik, mengelola organisasi, kantor, manajemen dan keuangan, yang menjadi kriteria penilaian menjadi kwarcab tergiat.
“Kwarcab 04 tanah datar selalu melaksanakan kegiatan peserta didik berupa pelaksanaan jambore, raimuna, wirakarya, kerjabakti, penghijauan, lomba tingkat, melaksanakan kegiatan pada hari-hari besar terutama hari pramuka. selain itu juga pelatihan kursus mahir dasar (kmd), dan lanjutan (kml),ungkap Bupati.
Hadir menyaksikan penyerahan umbul-umbul kwarcab tergiat I tersebut Kakwarcab 04 Tanah Datar, Drs. Aulizul Syuib, Wakil ketua Alfian Jamrah,dan pengurus Kwarcab Tanah Datar.
Kwarcab 04 Tanah Datar memperoleh penghargaan kwarcab tergiat I dengan nilai 1.922 berdasarkan Surat Keputusan Kakwarda 03 Sumbar no.20 tahun 2011. Kemudian disusul kwarcab tergiat II dengan nilai 1.454 direbut oleh Kwarcab Kota Padang, dan Kwarcab tergiat III dengan nilai 1.450 diterima Kwarcab Kota Solok.
Pada kesempatan itu juga diserahkan penganugerahan tanda Penghargaan Lencana Darma Bakti kepada Waka Kwarcab Tanah Datar, Suryanasukma berdasarkan Surat Keputusan Kwarnas no. 111 tahun 2011serta tanda Penghargaan Lencana Pancawarsa diberikan kepada Kapusdiklat Kwarcab Tanah Datar, Syafrizal, Wakil Sekretaris Agusnir, Pembina Gudep Asrizal, dan staf Kwarcab Nasrul Untung. Humas- Heri/Hadi/Irfan.